fbpx

Kenapa Harus Belajar Online?

Share This Post

Pandemi covid-19 yang melanda dunia selama 2 tahun terakhir telah mengubah banyak hal. Dalam berbagai bidang penggunaan teknologi digital semakin dimaksimalkan. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi bisa dibilang semakin pesat selama masa pandemi. DI bidang bisnis, profesional dan pendidikan kegiatan daring menjadi opsi yang dimungkinkan seperti belajar online dan work from home.

Kini situasi pandemi sudah jauh membaik. Masyarakat sudah kembali bisa beraktvitas bersama – sama baik di dalam maupun di luar ruangan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Namun bukan berarti kemudian kegiatan seperti WFH dan belajar daring dihentikan, namun perkembangannya kini semakin menarik seperti Work From Anywhere dan Hybrid-Learning. LEAP Surabaya akan memberi tahu kamu kenapa belajar online akan terus diandalkan di masa kini dan di masa yang akan datang.

Alasan – Alasan Kenapa Harus Belajar Online Yang Wajib Kamu Tahu

Keberadaan Teknologi Yang Memudahkan

Saat ini kecepatan internet di Indonesia bisa dibilang sudah jauh lebih baik daripada 2, 5 bahkan 10 tahun yang lalu. Gadget terkini pun semakin mudah didapatkan dan semakin terjangkau harganya. Perkembangan aplikasi digital dan internet yang sedang bergerak ke arah web 3.0 membuat interaksi online akan semakin mudah dan seru. Kemunculan metaverse semakin menegaskan hal tersebut.

LEAP Surabaya juga telah mengembangkan aplikasi digital yang digunakan dalam proses kursus bahasa Inggris online dan hybrid bagi siswa. Leapverse adalah aplikasi yang memungkinkan siswa mengakses materi yang disampaikan guru lewat gadgetnya dengan mudah dan memberikan pengalaman yang berbeda juga seru dibandingkan dengan kursus lainnya. Mau mencoba belajar online pakai Leapverse? Yuk buruan daftar!

belajar online lewat aplikasi Leapverse
belajar online lewat aplikasi Leapverse

Akses Dunia Global Dari Mana Saja

Lewat bantuan teknologi saat  ini kita bisa mengakses belahan dunia dari mana saja. Dari rumah, dari kafe, dari taman, dari pantai bahkan dari tengah hutan kita dapat melakukannya. Hal ini membuat kita semakin mudah untuk menjadi warga global. 

Saat ini kita bisa kolaborasi dengan berbagai teman dari negara yang berbeda untuk menciptakan kegiatan seru secara daring. Termasuk proses belajar online saat ini memungkinkan kita belajar langsung dari expert – expert berbagai bidang yang ada di negara – negara yang berbeda. 

Kenapa Harus Belajar Online? Agar Efektif Bermobilitas & Bertransportasi

Akhir pekan kemarin harga BBM telah naik. Hal ini tentu sedikit banyak akan berpengaruh pada cara kita bertransportasi dan bermobilitas. Saat ini warga dunia telah mulai banyak yang mengubah cara transportasinya menjadi lebih efektif, murah dan ramah lingkungan. Caranya dengan menggunakan transportasi publik, berjalan kaki dan bersepeda. Di Indonesia gaya hidup ini mungkin belum populer tapi diprediksi gaya hidup ini akan tumbuh dan berkembang dengan pesat.

Belajar online serta WFH akan sangat membantu kita mengatur pola mobilitas dan transportasi masyarakat. Kita bisa belajar dan bekerja dari rumah sehingga kita hanya perlu keluar sesekali untuk melakukan hal – hal seperti ke minimarket, pasar, tempat ibadah, fasilitas kesehatan, dll yang saat ini bisa dengan mudah kita temukan tak jauh dari rumah.

Butuh informasi tentang program LEAP lainnya? Klik di sini untuk ngobrol langsung dengan admin!

Kenapa Harus Belajar Online?
Open chat
Hi, Leap siap menjawab pertanyaan anda melalui WhatsApp